Pilihan Editor Galeri Foto AdvertorialPopular
   
 
Iwa Sirwani Bibra dan Tamaruddin Dilantik Jadi Anggota DPRD Riau
Kamis, 26 Oktober 2023 - 16:53:13 WIB
Pelantikan PAW anggota DPRD Riau, Iwa Sirwani Bibra dan Tamaruddin,
TERKAIT:
   
 

SUARAaktual.co | PEKANBARU - Pelantikan PAW anggota DPRD Riau, Iwa Sirwani Bibra dan Tamaruddin, berlangsung dalam agenda Rapat Paripurna, di hari Kamis (26/10/2023) siang.

DPRD Provinsi Riau melaksanakan rapat paripurna dalam rangka Pengucapan Sumpah Pengganti Antar Waktu (PAW) Anggota DPRD Riau dari Fraksi Gerindra dan Fraksi PKS dengan masa jabatan 2019-2024. Iwa Sirwani Bibra dilantik menggantikan Muhammad Aulia dari Fraksi Gerindra dan Tamaruddin yang menggantikan Ardiansyah dari Fraksi PKS.

Diketahui, bahwa Muhammad Aulia ini diberhentikan sebagai anggota dewan setelah dirinya pindah dari Partai Gerindra ke partai Nasdem dan menjadi caleg untuk DPR RI pada Pileg 2024 mendatang. Sementara itu, Ardiansyah diberhentikan sebagai anggota dewan dikarenakan meninggal dunia pada Selasa (26/6/2023) lalu.

Paripurna tersebut dipimpin langsung Wakil Ketua DPRD Riau, Syafaruddin Poti dan dihadiri Wakil Gubernur Riau, Edy Natar Nasution. "Harapannya yang dilantik dapat sesuai dengan tugas dan fungsinya. Bisa jadi wakil rakyat yang amanah, jujur, bisa memperjuangkan aspirasi masyarakat di daerah pemilihan dia," kata Poti.

Usai pelantik, maka anggota DPRD Riau Tamaruddin dan Iwa Sirwani Bibra ini menyebutkan akan memaksimalkan kerja kedewanan di sisa masa jabatan 2019-2024. Akan menjalankan fungsi kedewanan sebagaimana mestinya. Terkait Dapil, segala yang menjadi prioritas didahulukan.

Untuk diketahui, saat ini ada beberapa nama yang akan di PAW. Antara lain itu Sulastri pindah dari Golkar ke Demokrat, Almarhum Amyurlis alias Ucok juga dari Golkar, Kasir yang pindah dari Hanura ke PKB, Syahroni Tua pindah dari Demokrat ke NasDem. **Irul




Loading...




 
Berita Lainnya :
  • Hadiri Apel Gelar Pasukan, Jasa Raharja Riau Komitmen Dukung Operasi Zebra
  • Pilkada 2024, Pj Sekda Riau Ingatkan ASN untuk Junjung Tinggi Netralitas
  • Giat Cooling System, Polsek Payung Sekaki Ajak Pemilik Warung dan Kafe Wujudkan Pilkada Damai 2024
  • Bank Riau Kepri Syariah Berpartisipasi dalam Helat Pelalawan ke-25
  • Kericuhan di Pusat Kuliner Cut Nyak Dien: Pemko Pekanbaru Tindak Tegas Pengrusakan Lapak Pedagang
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2024 SUARAAKTUAL.CO, all rights reserved