Pilihan Editor Galeri Foto AdvertorialPopular
   
 
Bupati Rohil Serahkan Bantuan Sosial Tunai dan Beras Miskin
Selasa, 27 Juli 2021 - 19:03:03 WIB
TERKAIT:
   
 

SUARAaktual.co | Rokan Hilir,_ Bupati Rokan Hilir (Rohil), Afrizal Sintong menyerahkan secara simbolis bantun Sosial Tunai dan Beras Bulog Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat ( BST & BB-PPKM) untuk masyarakat miskin. Kegiatan dipusatkan dikantor Pos Bagansiapiapi.

"Bantuan ini langsung disalurkan melalui kantor giro, kami dari pemerintah berharap penyalurannya agar bisa tepat waktu. "kata Bupati Rohil, Afrizal kepada awak media, Selasa (27/07/2021).

Sebutnya, kepada semua pihak wajib mendukung dan mengawasi praktek kerja pihak pelaksana bantuan BST & BB-PPKM tersebut.

"Harapan kita masyarakat itu nantinya dapat betul -betul menerimanya dan kedepannya kita harus sampaikan lagi data betul betul. Kalau memang dia susah ya kita daftarkan susah kalau dia layak menerima tapi dia belum dapat menerima itu nanti akan kita laporkab lagi kita usulkan kembali supaya juga mereka bisa menerima. "kata Afrizal.

Dalam hal ini, Bupati Rohil menghimbau kepada pihak penyelenggara data masyarakat miskin agar bekerja lebih keras lagi kedepan. Hal itu disampaikan agar tidak terjadi lagi data yang tidak benar.

"Ini sebetulnya tingkat kemiskinan kita masih tinggi. Tetapi laporan kita ke pusat hanya delapan persen atau tujuh persen, pedahal masyarakat kita sangat- sangat membutuhkan bantuan itu. Bahkan ada yang menyampaikan kepada kita yang kayak menerima tak dapat dan yang tak layak menerima malah dapat bantuan. "ujarnya lagi.

Pemerintah Rohil khususnya dalam hal ini akan melalukan eveluasi terkuat laporan masyarakat bagaimana praktek pelaksana kegiatan bantuan tersebut jika masih ditemukan keluhan data yang tidak benar, pungkasnya.
(m hrp)






Loading...




 
Berita Lainnya :
  • Silaturahmi Sesama Anggota dan Lintas Organisasi, FKMB Pekanbaru Gelar Halal Bi Halal
  • Kabupaten Tapsel Raih Angka Penurunan Prevalensi Stunting Paling Baik se-Provinsu
  • Kepala Kejari Bungo Terima Penghargaan dalam Penganugrahan Kekayaan Negara Award 2023
  • Peparnas Medan, NPC Riau Ingatkan Pelatih dan Atlet Jalankan Program Latihan Maksimal
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otda XXVIII di Surabaya
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2024 SUARAAKTUAL.CO, all rights reserved