Pilihan Editor Galeri Foto AdvertorialPopular
   
 
Kecelakaan Kapal Laut, Basarnas Lakukan Pencarian Korban Selama 7 Hari
Selasa, 06 April 2021 - 23:49:59 WIB
TERKAIT:
   
 

SUARAaktual.co | Indramayu,_ Kecelakaan dua kapal laut di Perairan Indramayu, antara kapal MV Barokah Jaya dan MV Habco Pioneer yang terjadi pada Sabtu (3/4). Sampai saat ini masih dalam operasi SAR oleh pihak Basarnas, Selasa (6/4/2021).

Operasi SAR yang dilakukan Basarnas di Posgab SAR Eretan sudah berjalan empat hari semenjak terjadinya kecelakaan dan akan berlanjut sampai dengan hari ke 7 apabila korban hilang belum juga ditemukan.

"Sesuai dengan SOP, Kami laksanakan operasi SAR sampai dengan hari Ketujuh," kata Supriono Kasi Operasi Basarnas yang berada di lokasi Posgab SAR Eretan.

Disampaikan oleh Supriono, kepada Suaraaktual.co bahwasanya sampai saat ini ada sekitar 14 orang lagi yang masih belum ditemukan.

"Tabulasi sampai saat ini dari 32 orang yang berada di kapal MV Barokah jaya 15 orang selamat, 3 orang meninggal dan 14 orang dalam pencarian," terang Supriono.

Dalam pencarian orang hilang tersebut, Basarnas beserta unsur dan instansi terlibat sudah mengerahkan beberapa armada untuk melakukan operasi SAR.

"Unsur SAR di laut yang terlibat, 1 unit KN SAR Wisnu Jakarta, 2 unit RIB KN Wisnu Jakarta, 1 unit KRI Cucut, 1 Unit RIB 01 Bandung, 1 unit KP Parkit, 1 unit 1006 Polair Polda Jabar, 1 unit Kapal Nelayan Pemuda Pancasila, 1 unit Kapal Nelayan Glora Asmara," jelas Supriono.

Adapun rencana operasi pada hari keempat yaitu dengan membagi tim menjadi 3 Sektor sesuai dengan SAR Map Prediction, Sektor 1 KN SAR Wisnu melakukan penyisiran dengan luas area pencarian 50.5 NM, Sektor 2 KRI Cucut melakukan penyisiran dengan luas area pencarian 52.3 NM dan Sektor 3 yaitu KP Parkit dan Kapal 1006 Polair Polda Jabar melakukan penyisiran dengan luas area pencarian sejauh 8.46 NM.

Sampai dengan detik ini pihak Basarnas dan unsur Potensi SAR lainnya masih fokus pada pencarian orang hilang di perairan Indramayu sesuai dengan set area yang telah ditentukan.
(MH)






Loading...




 
Berita Lainnya :
  • Diduga Kampanye Terselubung, Muncul Poster Gambar Nina dan Adi Ditengah Lantunan Sholawat Nabi
  • Bupati Fasilitasi Pembuatan e-KTP Bagi Siswa SMAN Sederajat se-Tapsel
  • Bersama Koptan Bupati Tapsel Tanam Perdana Bibit Varietas Unggul di Sipirok
  • Ciptakan Lokasi Latihan yang Nyaman, Atlit dan Pengurus NPC Riau Bersihkan Sarana dan Prasarana
  • Warga Mengeluh Pustu Kampung Tarutung Tak Aktif
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2024 SUARAAKTUAL.CO, all rights reserved