Pilihan Editor Galeri Foto AdvertorialPopular
   
 
Ini Nama Calon dan Tahapan Pelaksanaan Pilwu Desa Kedokan Bunder
Rabu, 31 Maret 2021 - 18:29:55 WIB
TERKAIT:
   
 

SUARAaktual.co | Indramayu,_ Dalam pelaksanaan pesta demokrasi pemilihan Kepala Desa atau pemilihan Kuwu (Pilwu) yang ada di kabupaten Indramayu, Jawa barat, saat ini telah memasuki tahapan verifikasi.

Hal tersebut diungkapkan oleh Muhajir, selaku anggota pemilihan Kuwu di desa Kedokan bunder, kecamatan Kedokan bunder mewakili Ria Karia selaku ketua Pilwu, pada saat menjelaskan sejumlah pertanyaan dari awak media, Rabu (31/3/2021).

"Semua calon telah selesai dalam melakukan tahapan-tahapan yang ada. Dan saat ini tinggal memasuki tahapan verifikasi", Ujar Muhajir di ruang kerjanya.

Muhajir menambahkan, persiapan pelaksanaan Pilwu sudah berjalan 95 persen berlangsung dengan aman dan kondusif. Adapun untuk daftar nama calon yang masuk dalam bursa pemilihan dan lolos seleksi sebanyak empat kandidat.

Nama-nama calon Kuwu didesa Kedokan bunder berdasarkan keterangan Muhajir yaitu, Takmid, Kasdi, Idi Waridi, dan terakhir adalah Waskim. Ke empat calon tersebut masing-masing berasal dari desa setempat sesuai dengan administrasi kependudukan yang dimiliki.

Terkonfirmasi, untuk anggaran panitia pemilihan Kuwu yang telah disediakan oleh pemerintah kabupaten Indramayu di Desa Kedokan Bunder senilai Rp.324.039.700 sesuai Rencana Anggaran Biaya (RAB).

"Dari anggaran Rp.324.039.700 yang disediakan Pemerintah Kabupaten, saat ini panitia baru menerima sebanyak 40 persen dari total keseluruhan anggaran", Tutup Muhajir.
(MH)






Loading...




 
Berita Lainnya :
  • Pagi Ini Hotspot di Provinsi Riau Nihil, dan Pulau Sumatera Ada 14
  • Diacara HLM TPID, Bupati Tapsel Tegaskan Agar Jaga Kestabilan Harga dan Ketersediaan Bahan Pokok
  • Sofyan Adil Pimpin LPTQ Tapsel, Bupati Dolly Harap Pengurus LPTQ Dapat Menjalankan Tufoksi
  • Bupati Tapsel Hadiri Halal bi Halal Akbar di Sipirok
  • Ini Pesan Bupati Tapsel Saat Hadiri Sosialisasi Optimalisasi Zakat, Infaq Dan Shodaqoh
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2024 SUARAAKTUAL.CO, all rights reserved