Pilihan Editor Galeri Foto AdvertorialPopular
   
 
Harga Gerobak Bantuan UMKM Desa Tarai Bangun Dianggap Luar Biasa Mahal
Selasa, 30 Maret 2021 - 11:21:16 WIB
TERKAIT:
   
 

SUARAAKTUAL.CO | KAMPAR - Perkumpulan Badan Pemantau Kebijakan Publik (BPKP) Riau menduga bantuan usaha mikro kecil menengah (UMKM) tahun 2020 di Desa Tarai Bangun Kabupaten Kampar berupa 5 unit gerobak untuk warga terdampak covid-19 telah di mark-up, karena mahal dibanding harga pasaran.

Pasalnya, anggaran yang digunakan untuk membuat 5 unit Gerobak sebesar Rp.37.250.000 tahun anggaran 2020 atau untuk satu unit gerobak bernilai Rp.7.450.000,-

Sedangkan menurut survey tim BPKP dilapangan, harga gerobak tersebut berkisar Rp. 2.000.000, untuk yang tidak memakai roda dan Rp. 3.000.000,- untuk yang memakai roda.

"Kita dari BPKP akan mempertanyakan hal ini, melalui surat permohonan informasi. Ada beberapa informasi yang akan kita minta seperti RAB pembuatan gerobak," kata Rion Satya Dirwaster Riau BPKP,

Menurut Rion, permohonan informasi ke desa Tarai Bangun dapat diminta oleh siapa saja yang membutuhkan informasi. Asalkan informasi tersebut bersifat terbuka, dan penggunaan informasi harus tepat dan jangan disalah gunakan oleh pemohon informasi.

Sementara Kades Tarai Bangun Andra Maistar ketika dikonfimasi mengatakan bahwa anggaran dengan realisasi belanja berbeda. Kemudian perihal bantuan UMKM 5 gerobak itu sudah diperiksa Inspektorat Kabupaten Kampar.

"Sumber dananya dari mana saya pun tidak mengetahuinya," katanya.

"intinya, kualitas produk gerobak sudah memenuhi syarat, kuat dan kokoh di las, memakai material besi.

"Ada yang memakai roda ada yan tidak. Bantuan tersebut juga dikenakan pajak PPN dan PPH sebesar 11 1/2 Persen," kata Kades.**/ari






Loading...




 
Berita Lainnya :
  • Bupati Fasilitasi Pembuatan e-KTP Bagi Siswa SMAN Sederajat se-Tapsel
  • Bersama Koptan Bupati Tapsel Tanam Perdana Bibit Varietas Unggul di Sipirok
  • Ciptakan Lokasi Latihan yang Nyaman, Atlit dan Pengurus NPC Riau Bersihkan Sarana dan Prasarana
  • Warga Mengeluh Pustu Kampung Tarutung Tak Aktif
  • ABRI Manunggal, Masyarakat Sekayan Merasa Terlindungi Dari Intimidasi
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2024 SUARAAKTUAL.CO, all rights reserved