Pilihan Editor Galeri Foto AdvertorialPopular
   
 
Dukung Program Pemerintah Pusat, Riau Bentuk 15 Kampung Siaga Bencana
Rabu, 24 Maret 2021 - 16:06:49 WIB
TERKAIT:
   
 

SUARAAKTUAL.CO | PEKANBARU - Provinsi Riau membentuk 15 kampung siaga bencana sebagai upaya mendukung pemerintah pusat  menghadapi bencana, salah satunya di kota Pekanbaru.

Menurut Wakil Gubernur Riau (Wagubri) Edy Natar Nasution, salah satu kampung bencana itu terletak di Lingkungan Masjid Raya Provinsi Riau, Jalan Lintas Sumatera Siak II, Palas Pekanbaru.

Menurut Wagubri, ini adalah upava mendukung pemerintah pusat melalui Kementerian Sosial  di berbagai wilayah yang ada di Indonesia, termasuk di provinsi Riau dengan harapan menjadi garda terdepan dalam membantu masyarakat.

"Kita harapkan kampung siaga bencana dapat menjadi garda terdepan dalam membantu masyarakat serta mengedukasi kepada masyarakat dalam menghadapi bencana," ujar Wagubri, Rabu (24/3/2021).

Dengan adanya kampung siaga bencana ini, kata Wagubri, dapat mengorganisir potensi dan mengelola sumber daya manusia dalam penanganan bencana melalui sosialaisasi dan pelatihan.

Selain itu kampung siaga bencana diharapkan meningkatkan kapasitas masyarakat agar lebih siap menghadapi kerentanan dan resiko bencana dengan tepat, cepat dan tanggap.

"Dengan adanya relawan yang tangguh yang ikut andil dalam kampung siaga bencana tentu menjadi sebuah kebanggaan bagi kita karena telah memberikan kontribusi bagi masyarakat dalam mengatasi bencana alam," kata Wagubri.**/mcr






Loading...




 
Berita Lainnya :
  • Diduga Kampanye Terselubung, Muncul Poster Gambar Nina dan Adi Ditengah Lantunan Sholawat Nabi
  • Bupati Fasilitasi Pembuatan e-KTP Bagi Siswa SMAN Sederajat se-Tapsel
  • Bersama Koptan Bupati Tapsel Tanam Perdana Bibit Varietas Unggul di Sipirok
  • Ciptakan Lokasi Latihan yang Nyaman, Atlit dan Pengurus NPC Riau Bersihkan Sarana dan Prasarana
  • Warga Mengeluh Pustu Kampung Tarutung Tak Aktif
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2024 SUARAAKTUAL.CO, all rights reserved