Pilihan Editor Galeri Foto AdvertorialPopular
   
 
Wako Dan Wawako P.Sidimpuan Hadiri Penyerahan DIPA Dan Daftar Alokasi TKDD Oleh Presiden RI
Rabu, 25 November 2020 - 17:13:21 WIB
Walikota dan Wakil Walikota Padangsidimpuan saat mengikuti acara Penyerahan DIPA dan Daftar Alokasi TKDD Tahun 2021 Oleh Presiden RI. (foto ist)
TERKAIT:
   
 

SUARAaktual.co | Padangsidimpuan-
Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution SH bersama Wakil Walikota Ir. Arwin Siregar MM menghadiri acara penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Buku Daftar Alokasi Transfer Ke Daerah (TKDD) tahun 2021
secara virtual melalui video conference dari ruang rapat Walikota Padangsidimpuan, Rabu (25/11/2020).

Seremonial penyerahan DIPA di Tahun 2021 ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, yaitu dengan menggunakan pendekatan teknologi digital secara virtual.

Penyerahan DIPA dan TKDD Tahun 2021 dilakukan secara langsung oleh Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo melalui video conference dari Istana Negara, Jakarta. DIPA dan TKDD tahun 2021 ini diberikan kepada para Pimpinan Kementerian/Lembaga dan Gubernur sebagai Kepala Daerah.

Presiden Joko Widodo didampingi oleh Wakil Presiden KH. Ma’ruf Amin, dan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyerahkan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Daftar Alokasi Transfer ke Daerah dan Dana Desa (TKDD) Tahun 2021 di Istana Negara, Jakarta, baik secara simbolis kepada beberapa Pimpinan Kementerian/Lembaga maupun secara virtual kepada seluruh Pimpinan K/L dan Daerah.

Penyampaian daftar secara lebih awal merupakan komitmen Pemerintah untuk melakukan akselerasi pemulihan ekonomi dan transformasi ekonomi lebih cepat. Upaya ini merupakan bukti bahwa Bangsa Indonesia tetap produktif di masa Pandemi Covid 19.   

Presiden menyampaikan total keseluruhan belanja negara tahun 2021 sebesar Rp2.750,0 triliun, sebesar Rp1.032,0 triliun dialokasikan kepada 87 K/L, yang DIPA nya diserahkan secara simbolis kepada delapan  pimpinan K/L. Selain itu sebesar Rp. 795,5 triliun  merupakan anggaran TKDD, yang daftar alokasinya  diserahkan kepada para Gubernur.

Tahun 2020 adalah tahun yang sangat berat. Pandemi Covid-19 yang awalnya merupakan permasalahan kesehatan, secara cepat merambat menjadi pemicu permasalahan ekonomi, baik disisi supply  maupun  demand secara bersamaan. Dalam menghadapi pandemi dan dampak yang ditimbulkan, sinergi dari seluruh komponen bangsa sangat dibutuhkan, K/L dan Pemerintah Daerah harus bahu membahu bekerja sama sesuai dengan peran dan fungsi masing-masing untuk memastikan agar APBN tetap mampu mewujudkan Indonesia yang sejahtera, adil, dan makmur.

Walikota Irsan usai mengikuti videoconfrence mengatakan bahwa DIPA K/L dan Daftar Alokasi TKDD merupakan dokumen APBN  yang sangat penting untuk menjadi acuan bagi daerah dalam melaksanakan berbagai program pembangunan secara kolaboratif untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di Kota Padangsidimpuan.

(***/D)






Loading...




 
Berita Lainnya :
  • Lahan Ulayat Dijual, Sekretaris KTH Sungai Otan Tunggal Mandiri Kesal pada Kades Sungai Sarik
  • Pj Wako Pekanbaru Muflihun Ini Berakhir 23 Mei 2024, SF Haryanto: Pemprov Riau Segera Usulkan Calon
  • Usai Ambil Putusan KI Riau Edwar Pasaribu Datangi Pemko Minta Dokumen Parkir
  • Dapat Penghargaan dari Pemkab Pelalawan, ini Kata Manager Humas PT Musim Mas
  • Oky Mantan Wabup Batubara Undur Diri dari Partai Gerindra
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2024 SUARAAKTUAL.CO, all rights reserved