Pilihan Editor Galeri Foto AdvertorialPopular
   
 
Polda Sumsel Siagakan Ratusan Personel Satgas Penanggulangan Karhutla
Rabu, 09 September 2020 - 19:29:06 WIB
TERKAIT:
   
 

SUARAAKTUAL.CO | SUMSEL - Kepolisian Daerah Sumatera Selatan tetap menyiagakan ratusan personel satuan tugas penanggulangan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) menghadapi musim kemarau 2020 ini, meskipun beberapa hari terakhir mulai sering turun hujan. "Ratusan satgas karhutla yang siaga di sejumlah kabupaten rawan terjadi kebakaran hutan dan lahan gambut tersebut, terus melakukan pembinaan dan penindakan kepada siapapun yang terbukti melanggar maklumat larangan membakar," kata Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol Supriadi di Palembang, Rabu (9/9/2020).

Berdasarkan data, dilansir dari Antara, ada 10 kabupaten dan kota yang memiliki potensi terjadinya karhutla, yakni Kota Palembang, Kabupaten Musi Banyuasin, Ogan Komering Ilir, Ogan Komering Ilir, Muara Enim, Ogan Komering Ulu Timur, Lahat, Musi Rawas dan Kabupaten Musirawas Utara.

Langkah yang diambil untuk menanggulangi karhutla adalah dengan kesiapan personel didukung peralatan pemadam api sehingga apabila terjadi kebakaran hutan dan lahan dengan cepat dan sigap para petugas bergerak menuju lokasi kebakaran dan melakukan pemadaman api.

Selain itu, pihaknya juga akan menegakkan hukum mengawal maklumat larangan membakar lahan dan hutan pada musim kemarau. Untuk melakukan pencegahan dan penanggulangan karhutla, pihaknya bersinergi dengan BPBD provinsi, kabupaten/kota, Babinsa dan Masyarakat Peduli Api di masing-masing wilayah.***






Loading...




 
Berita Lainnya :
  • Silaturahmi Sesama Anggota dan Lintas Organisasi, FKMB Pekanbaru Gelar Halal Bi Halal
  • Kabupaten Tapsel Raih Angka Penurunan Prevalensi Stunting Paling Baik se-Provinsu
  • Kepala Kejari Bungo Terima Penghargaan dalam Penganugrahan Kekayaan Negara Award 2023
  • Peparnas Medan, NPC Riau Ingatkan Pelatih dan Atlet Jalankan Program Latihan Maksimal
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otda XXVIII di Surabaya
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2024 SUARAAKTUAL.CO, all rights reserved