Pilihan Editor Galeri Foto AdvertorialPopular
   
 
6.399 KPM Di 3 Kecamatan Di Padangsidimpuan Terima Bantuan Beras Pemerintah
Rabu, 22 November 2023 - 00:51:30 WIB
Foto/ist.
TERKAIT:
   
 

SUARAaktual.co | Padangsidimpuan-Penjabat Walikota Padangsidimpuan, Dr. H. Letnan Dalimunthe.S.K.M,.M.Kes, salurkan bantuan pangan cadangan beras pemerintah kepada 6.399 penerima bantuan untuk kec. Padangsidimpuan Utara, Kec. Padangsidimpuan Tenggara dan Kec. Padangsidimpuan di Eks Primagama Kota Padangsidimpuan , Selasa (21/11/ 2023).

Ini merupakan bantuan tahap kedua untuk bulan November dan mencakup penerima bantuan yang belum menerima pada bulan September dan Oktober dengan rincian 2.566 KPM di Kec. Padangsidimpuan Utara, 2.450 KPM di Kec. Padangsidimpuan Tenggara dan 1.383 KPMdi Kec. Padangsidimpuan Hutaimbaru.

Executive Manager PT. Pos Indonesia Padangsidimpuan, Hamdan Suseno, menjelaskan bahwa bantuan pangan Cadangan Beras (CBP) di wilayah Kota Padangsidimpuan merupakan program dari Badan Pangan Nasional yang disalurkan melalui PT. Pos Indonesia cabang Padangsidimpuan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di seluruh kecamatan di Kota Padangsidimpuan.

Pj. Walikota Padangsidimpuan , Dr. H. Letnan Dalimunthe.S.K.M,.M.Kes, dalam sambutannya menyampaikan bahwa Program bantuan cadangan pangan beras ini merupakan salah satu langkah konkrit Pemerintah hadir di tengah-tengah masyarakat yang menghadapi kesulitan ekonomi.

“Saya berharap semoga bantuan ini dapat meringankan beban saudara-saudara dalam menghadapi situasi ekonomi yang tidak mudah saat ini" ungkapnya.

"Pemerintah juga berkomitmen agar Kota Padangsidimpuan diprioritaskan untuk bantuan-bantuan lainnya", tambahnya.

Letnan berharap bantuan yang disalurkan dapat memberikan dampak positif dan kontribusi nyata bagi masyarakat yang membutuhkan.

 

(Os/***)






Loading...




 
Berita Lainnya :
  • Nikson Nababan Serahkan Formulir dan Berkas Pendaftaran Balon Gubernur Sumut 2024 ke PKB
  • Bawa Visi Riau Maju, Bakal Calon Gubernur Riau Abdul Wahid Mendaftar ke PDI-P dan Nasdem
  • Rektor UMRI Jadi Narasumber Seminar Jihad Di Malaysia
  • Hj. Diana Kusmila Serius Daftar Cawabup, Ini Buktinya
  • Antisipasi Karhutla Riau, Helikopter Water Bombing BNPB Tiba di Pekanbaru
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2024 SUARAAKTUAL.CO, all rights reserved